Monday 1 April 2013

Nasehat Dalam Memilih Pasangan Hidup Bagi Wanita





Memilih suami bagi seorang wanita adalah suatu pertimbangan yang besar. Karena posisi wanita berbeda dengan pria ketika memilih pasangan hidup. Kita harus yakin bahwa seseorang pria yang nantinya kita pilih kelak adalah pria yang bisa membawa kita ke surga bukan sebaliknya. Menikah bukan semata2 urusan hati dan dunia, tapi ada perjanjian dengan Allah disana, ada syariat yang membatasi, ada sunah rasul, ada tujuan membangun generasi rabbani, ada tugas dakwah, dan ada akhirat sebagai tujuannya

Satu hal yang perlu ditakutkan ketika memilih pasangan hidup adalah… Bagaimana pria (suami kelak) itu bisa membawa kita (wanita) ke surga, jika sebelum menikah saja dia sudah berani mengajak kita ke neraka? Naudzubillah…

Itulah pentingnya kita harus berhati-hati dalam memilih dan menjaga prosesnya agar tetap syar’i sedari awal. Karena pernikahan ibarat perbudakan bagi seorang wanita,,untuk menetapkan sesuatu sebaiknya banyak bermusyawarah dengan orang-orang shalih, dan berdoa kepada sebaik-baik petunjuk agar dikuatkan dalam setiap langkah kebaikan…

Wanita_ setelah Allah, nabi dan rasul yang harus di taati adalah suaminya baru ke dua orng tuanya sedangkan pria setelah Allah, nabi dan rasul, orang tua baru istrinya…

Proses yang dijalani dari awal juga benar-benar harus diperhatikan… karena tanda keberkahan suatu pernikahan bisa dilihat dari prosesnya yang dipermudah oleh Allah…

“Tak perlu menuntut yang sempurna, dan mempersulit keadaan yang sebenarnya sederhana. Sebab padamu juga kelemahan itu selalu ada. Yang benar adalah sempurnakanlah niat awal kita, jika ia penuh berkah dan ridha dari-Nya, maka titik kemuliaan menjadi seorang manusia, Insya Allah akan dimudahkan oleh Allah untuk ada dalam diri kita”

No comments:

Post a Comment